UNOPISTON
Ternyata Karena Alasan Ini Ronny Caplin Memilih Berhenti Balapan

Ronny Nurdiansyah atau biasa dikenal dengan panggilan Ronny Caplin merupakan salah satu pembalap Dragbike dengan prestasi cukup baik. Dragster asal Klaten tersebut beberapa kali menorehkan gelar juara.

Berkat skill yang mempuni, beberapa tim besar dan mekanik handal pun pernah memakai jasa Caplin. Ia juga kerap menerima panggilan untuk balap di luar pulau. Nah, namun Caplin telah mengambil keputusan untuk berhenti balapan.
 

Ia memilih gantung helm pasca kecelakaan yang menimpanya saat balap di Purbalingga beberapa waktu lalu. Sampai sekarang, kondisinya juga belum sembuh total. Tapi bukan itu alasan utama Caplin pensiun.

“Faktor utama orang tua mas. Permintaan orang tua yang membuat saya mengambil keputusan ini. Sebenarnya sudah sejak tiga tahun belakangan orang tua suruh saya berhenti balap, tapi baru tahun ini saya mematuhinya,” ungkap Caplin.

Ya, sebagai anak yang berbakti ia menuruti kemauan orang tua meskipun harus mengakhiri profesi yang sudah ia jalani cukup lama. “Karena kalau orang tua sudah tidak merestui, pasti ada aja mas kendalanya,” tambahnya.

Lantas apa target kedepannya? “Untuk sementara ini saya akan membantu kerjaan di rumah, kalau kedepannya manut kersane Gusti Allah saja. Karena saya yakin ini sudah keputusan terbaik,” jelas Ronny Caplin. Sipp bro!

Most Liked Articles
Follow on Instagram